Meleset.com - Guna memperketat pengawasan terhadap konten internet di China, hari Jumat (16/12) ini pemerintah China mengharuskan seluruh micro blogger di negeri tersebut untuk mendaftarkan identitas dirinya ke pemerintah.
Peraturan tersebut ditengarai akan memberikan pengaruh besar bagi situs-situs besar di China termasuk Weibo, sebuah situs micro blogging yang mirip dengan Twitter.
Selama ini, penduduk China memang bebas mengutarakan pendapatnya tentang apapun yang terjadi di negara tersebut hanya melalui situs micro blogging seperti Weibo. Sementara situs jejaring sosial dan micro blogging dari luar seperti Facebook dan Twitter telah diblok oleh pemerintah.
Namun sepertinya pemerintah China semakin sulit mengendalikan isi perbincangan dari situs seperti Weibo, terlebih ketika beberapa waktu lalu Weibo mengadakan polling tentang tingginya kadar polusi di China.
Dengan diberlakukannya aturan untuk mendaftarkan identitas tersebut, sepertinya pemerintah China berharap bisa lebih mengendalikan topik diskusi para blogger yang seringkali membuat panas pemerintah di negeri tersebut.
Meleset.com | sumber: pasardana.com